Lebaran memang jadi momen buat berkumpul bersama keluarga dan bersilaturahmi ke rumah saudara serta kerabat terdekat. Dengan padatnya aktivitas saat lebaran, tentu kita membutuhkan outfit yang gak hanya stylish, tapi juga nyaman digunakan seharian. Untuk itu, pemilihan bahan buat baju Lebaran juga penting banget, nih.
Bahan menyerap keringat cocok dijadikan opsi bahan baju Lebaran karena dijamin adem, ringan, dan tetap rapi saat digunakan. Buat kamu yang masih bingung, Minco mau berbagi 6 rekomendasi bahan menyerap keringat yang bisa dijadikan pilihan saat membeli baju Lebaran. Simak sampai akhir, ya!
1. Rayon crinkle

Mungkin kamu cukup familiar dengan nama bahan ini. Rayon crinkle memiliki ciri khas bahan yang adem dan ringan saat digunakan. Bahan ini memiliki tekstur serat alami yang cukup tebal dan gak nerawang.
Selain tebal, bahan ini juga gak mudah kusut saat digunakan. Cocok banget dipilih untuk bahan baju Lebaran karena bakal dipakai saat aktivitas padat seharian. Dijamin tetap rapi deh!
2. Knit katun

Suka bahan menyerap keringat tapi lebih lembut? Bahan knit katun bisa kamu coba, nih!
Knit katun punya tekstur bahan menyerap keringat, fleksibel, dan lembut yang khas. Sifat knit katun yang elastis membuat bahan ini cocok banget dipakai saat Lebaran yang hectic dan banyak aktivitas.
Kain dengan bahan ini cocok dipakai untuk atasan, bawahan, maupun outer yang trendi. Dengan keunggulan kualitasnya, bahan ini pas banget dipilih buat bahan baju Lebaran yang gak cuma nyaman, tapi juga modis saat digunakan!
3. Spandex tencel

Bahan spandex tencel adalah perpaduan dari 2 bahan dengan keunggulan yang berbeda, yaitu bahan spandex yang elastis dan tencel yang sejuk di kulit. Yang paling penting, spandex tencel merupakan bahan menyerap keringat dan gak gerah saat digunakan.
Sifatnya yang elastis bikin bahan ini juga cocok banget dipakai sebagai inner outfit sehingga gak perlu khawatir kepanasan saat memakai baju yang berlapis-lapis. Padukan dengan atasan rompi atau dress panjang tanpa lengan biar makin kekinian. Dijamin tetap nyaman dan leluasa beraktivitas seharian tanpa rasa lengket di kulit!
4. Twill

Buat kamu yang suka bahan yang sedikit tebal tapi tetap adem, twill bisa jadi pilihan selanjutnya. Bahan twill cepat menyerap keringat dan sangat cocok dikenakan di negara tropis, seperti Indonesia. Baik katun twill maupun rayon twill semuanya merupakan bahan menyerap keringat sehingga pas banget dijadikan pilihan bahan baju Lebaran.
Keunggulan lain dari twill adalah bahan ini gak gampang kusut jadi aman dipakai silaturahmi saat Lebaran. Pas buat baju Lebaran karena modis, gak bikin gerah, dan adem saat dipakai.
5. Toyobo

Kain dengan bahan toyobo punya tekstur serat yang lembut, gak menerawang, dan sejuk saat digunakan. Seratnya yang berkualitas membuat bahan ini mudah menyerap keringat. Dijamin kamu gak gampang merasa gerah saat harus wara-wiri dari satu rumah ke rumah lain saat Lebaran.
Salah satu jenis bahan toyobo yang terkenal adalah toyobu fodu. Toyobo fodu punya tekstur yang mengkilat dan elegan sehingga pas jadi pilihan bahan baju Lebaran yang glamor dan spesial. Seratnya yang rapat dan lembut membuat bahan ini juga gak bikin gatal saat dipakai.
6. Linen premium

Linen dibuat dari serat linen alami yang memiliki tekstur khas dan cepat menyerap keringat, terutama di cuaca panas. Berbeda dengan linen biasa yang mudah kusut, jenis linen premium lebih tahan kusut sehingga tetap rapi digunakan setiap saat.
Selain itu, linen premium juga pas banget dipilih untuk kamu yang suka baju Lebaran model timeless dan trendi. Simpel tapi dijamin tetap modis saat dipakai!
Itulah 6 rekomendasi bahan menyerap keringat yang cocok banget buat jadi pilihan baju Lebaran. Kamu bisa temukan semua koleksi baju Lebaran nyaman di sini. Jadi, sudah tahu mau beli baju Lebaran yang mana?